Sentra Opak Ilat

Sentra Opak Ilat

Opak Ilat atau opak singkong kalikajar adalah salah satu makanan khas dari Wonosobo.

Kecamatan Kalikajar adalah salah satu sentra opak. Di Dusun Ngasinan Tengah, Ngasinan Kidul Kelurahan kalikajar salah satu Dusun yang memproduksi Opak,

selain utnuk kegiatan para ibu,ini juga dapat mendapatkan penghasilan utnuk membantu suaminya. bahkan menjadi sumber penghasilan pokok. mengenai pemasaran selain lokal bahkan sampai ada yang ke luar kota,antara lain banjarnegara, semarang,ambarawa, magelang.Opak Singkong rasanya gurih, terbuat dari singkong (ubi kayu)kukus, garam dan daun kucai. Cara membuat : singkong kukus dan garam ditumbuk hingga halus kemudian ditempatkan dalam wadah. ambil satu jumput (sebesar bola kelereng) campur daun kucai lalu dipipihkan kemudian dijemur. setelah kering digoreng dengan minyak yang cukup. bentuknya bermacam - macam, ada yang bundar dan lonjong 9 makanya disebut opak ilat / lidah ) karena bentuknya yang lonjong memanjang dan tipis. Bagi anda yang ingin mencicipi dan menikmati opak ilat khas kalikajar,atau untuk oleh-oleh kerabat atau sanak saudara,anda bisa datang langsung ke lokasi atau dijual di Toko - toko area jalan raya kalikajar.

 

(uploader by team publik kec kalikajar )